
MEDAN, 9 Mei 2025 – Menjelang libur panjang Hari Raya Waisak 2025, PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional I Sumatera Utara (KAI Divre I Sumut) telah menyiapkan 51.880 tiket untuk mengantisipasi lonjakan arus wisatawan yang akan menggunakan layanan kereta api.
Peningkatan jumlah tiket ini menjadi bagian dari strategi agar kebutuhan transportasi masyarakat selama libur nasional dapat terpenuhi secara optimal. KAI Sumut juga mengoperasikan 30 perjalanan kereta setiap hari dengan rute-rute favorit di wilayah Sumatera Utara dan sekitarnya.
“Selama libur panjang Waisak, setiap harinya sebanyak 10.376 tempat duduk bisa dipesan untuk kereta api yang beroperasi di sejumlah wilayah Divisi Regional I Sumatera Utara,” ungkap M. As’ad Habibuddin, Manager Humas KAI Divre I Sumut.
Berbagai rute utama seperti Medan – Rantau Prapat, Medan – Tanjung Balai, dan Medan – Siantar menjadi fokus utama layanan, dengan jumlah perjalanan yang disesuaikan untuk mengakomodasi jumlah penumpang yang meningkat.
Selain penambahan tiket dan perjalanan, KAI juga mengedepankan protokol keselamatan dan pelayanan prima selama perjalanan. Kebersihan, keamanan, dan kenyamanan menjadi prioritas utama yang terus dijaga selama masa libur panjang.
Penumpang dihimbau untuk segera melakukan pemesanan tiket agar tidak kehabisan, mengingat tingginya permintaan selama periode Waisak ini.
“Kami mengimbau masyarakat untuk memesan tiket lebih awal melalui aplikasi resmi dan kanal mitra agar perjalanan selama Waisak lancar dan nyaman,” tutup As’ad.
Dengan persiapan matang tersebut, KAI Divre I Sumut berharap dapat menjadi solusi transportasi andalan masyarakat Sumatera Utara selama libur panjang Waisak 2025. (Redaksi)